BENDA GAS

Udara dan asap merupakan benda yang tergolong benda gas. Berbeda dengan benda padat dan cair, gas sulit diamati. Hanya gas gas tertentu yang dapat dilihat. Misalnya, asap pembakaran dan asap knalpot kendaraan. Hatihati jangan sampai kamu mengisapnya karena gas itu mengandung zat berbahaya. Udara merupakan gas yang tidak dapat dilihat. Akan tetapi, kita dapat merasakan keberadaannya. Karena ada aliran udara,pohon-pohon kecil terlihat bergerak-gerak

Sifat-sifat benda gas

a.Bentuk benda gas selalu berubah sesuai dengan bentuk wadahnya. Artinya, bila udara berada  di dalam botol, maka bentuk  udara tersebut akan seperti  botol.

b.Volume benda gas selalu berubah dan memenuhi ruangan yang ditempatinya.  Artinya, bila udara berada di dalam botol,maka volume udara tersebut akan berubah.

  1. No comments yet.
  1. No trackbacks yet.

Leave a comment